SOSIALISASI HASIL PENELITIAN STUDI ETNOMEDISIN DAN UJI AKTIVITAS ANTI-SARS-COV-2

Penulis

  • Dwi Kusuma Wahyuni Departmen Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Airlangga Surabaya
  • Rizal Adistya Putra Pradana Departmen Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Airlangga Surabaya
  • Listiyani Suhargo Departmen Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Airlangga Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.24034/kreanova.v3i2.5557

Kata Kunci:

Covid-19, etnomedisin, tanaman obat

Abstrak

Pandemi Covid-19 menuntut masyarakat di dunia untuk hidup sehat, hingga saat ini belum ada obat atau vaksin yang efektif untuk menghentikan laju penyebaran Covid-19. Indonesia memiliki kearifan lokal untuk memanfaatkan tanaman sebagai alternatif pengobatan. Penggunaan tanaman sebagai pengobatan tradisional menjadi salah satu solusi hidup sehat di masa pandemi Covid-19. Tanaman memiliki banyak khasiat yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan sistem imun tubuh dan mencegah penyebaran Covid-19. Namun informasi tersebut masih banyak yang belum terdokumentasi dan menyebar kepada seluruh masyarakat dalam berbagai macam kalangan usia. Penelitian studi etnomedisin telah dilakukan untuk membantu mendokumentasikan dan memberikan informasi terkait manfaat tanaman yang ada di sekitar kita khususnya untuk pencegahan Covid-19. Metode yang digunakan adalah snowball sampling, hasil yang didapatkan adalah terdapat >100 jenis tanaman yang dimanfaatkan oleh masyarakat untuk pengobatan tradisional. Tanaman seperti jahe, kunyit, dan tempuyung memiliki potensi untuk mencegah penyebaran coronavirus. Hasil penelitian yang diperoleh disosialisasikan kepada masyarakat luas secara nasional melalui sarana zoom meeting.

 

Referensi

Gunadi, Wibawa, H., Marcellus, Hakim, M. S., Daniwijaya, E. W., Rizki, L. P., and Supriyati E. (2020). Full-length genome characterization and phylogenetic analysis of SARS-CoV-2 virus strains from Yogyakarta and Central Java, Indonesia. Peer J, 8, e10575.

Alipoor, S. D., Mortaz, E., Jamaati, H., Tabarsi, P., Bayram, H., Varahram, M., and Adcock, I. M. (2021). COVID-19: molecular and cellular response. Frontiers in cellular and infection microbiology, 11: 563085.

Huang, C., Wang, Y., Li, X., Ren, L., Zhao, J., and Hu, Y. (2020). Clinical features of patients infected with 2019 novel coronavirus in Wuhan, China. Lancet, 395(10223): 497-506.

Li, X., Giorgi, E. E., Marichannegowda, M. H., Foley, B., Xiao, C., and Kong, X. P. (2020). Emergence of SARS-CoV-2 through recombination and strong purifying selection. Science Advance, 6(27).

Ansori, A. N. M., Fadholly, A., Hayaza, S., Susilo, R.J.K., Inayatillah, B., Winarni, D., and Husen, S. A. (2020). A review on medicinal properties of mangosteen (Garcinia mangostana L.). Research Journal of Pharmaceutical and Technology, 13: 974.

Sukardiman, and Ervina, M. (2020). The recent use of Swietenia mahagoni (L.) Jacq. as antidiabetes type 2 phytomedicine: A systematic review. Heliyon, 6

Shufa, dan Faela, N. K. (2018). Pembelajaran berbasis kearifan lokal di sekolah dasar: sebuah kerangka konseptual. Inopendas: Jurnal Ilmiah Kependidikan, 1(1):1-6

Suproborini, A. L. (2018). Etnobotani Tanaman Antipiretik Masyarakat Dusun Mesu Boto Jatiroto Wonogiri Jawa Tengah. Journal of Pharmaceutical Sciene and Medical Research, 1(1): 1-11.

Prasetyo, D. (2019). Perspektif gender Suku Osing di Banyuwangi dalam penilaian pemanfaatan tanaman. Jurnal-Jurnal Ilmu Hayati, 18(2): 1-8.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-05-23

Terbitan

Bagian

Artikel