PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN LAYANAN RAWAT JALAN BERBASIS TELEMEDICINE DI RUMAH SAKIT GRAHA MEDIKA BANYUWANGI
DOI:
https://doi.org/10.24034/kreanova.v3i3.5394Kata Kunci:
pelayanan, telemedicine, SOP, fishbone diagramAbstrak
Rumah sakit sebagai fasilitas kesehatan yang memberikan pelayanan prima termasuk layanan rawat jalan dituntut untuk menggunakan inovasi pelayanan yang berorientasi pada digitalisasi pelayanan salah satunya pelayanan berbasis telemedicine. Hadirnya Revolusi Industri 4.0 pada pelayanan kesehatan mengharuskan setiap rumah sakit lebih up to date dalam mengaplikasikannya sehingga sistem pelayanan kesehatan dapat lebih cepat, mudah diakses kapan dan di mana saja, yang diikuti dengan semakin terbukanya masyarakat dengan teknologi digital. Tujuan pengabdian ini untuk membuat peta jalan (Pathway) dengan memberikan pelatihan fokus pada sistem pelayanan rawat jalan di Rumah Sakit Graha Medika Banyuwangi berbasis telemedicine yang memudahkan pelayanan kesehatan untuk diakses oleh masyarakat utamanya pada era pandemi covid-19. Salah satu metode yang di terapkan adalah dengan pengaplikasian dari diagram Fishbone yang meliputi, metode, equipment, man¸material, environment. Setelah pengaplikasian rancangan Flowchart SOP pelayanan fisioterapi berbasis telemedicine dan menentukan prioritas masalah dengan menggunakan kriteria matriks berdasarkan dari tingkat urgensi (U), tingkat keseriusan (S) dan tingkat perkembangan (G) pada masing-masing masalah. Pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan mengambil beberapa data permasalahan di Rumah Sakit Graha Medika Banyuwangi di mana indikator yang digunakan sebagai studi pendahuluan adalah pelayanan rawat jalan dan penggunaan telemedicine sebagai media pelayanan kesehatan.
Referensi
Budi, S. C., Fatmah, F., & Salim, M. F. (2020). Peran Perekam Medis Dalam Mendukung Keselamatan Pasien. Prosiding" Standar Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) Edisi 1 Terkait Rekam Medis" Yogyakarta Tahun 2018.
Eris. 2011. Fishbone Diagram dan Langkah-langkah Pembuatannya. https://eriskusnadi.com/2011/12/24/fishbone-diagram-dan-langkah-langkah-pembuatannya/ (diakses pada 18 November 2020) .
Fabacher, T., Schaeffer, M., Tuzin, N., Séverac, F., Lefebvre, F., Mielcarek, M., Sauleau, E. A., Meyer, N., & Godet, J. (2020). Medical biostatistics with GMRC Shiny Stats – learning by doing. Annales Pharmaceutiques Francaises, 78(6). https://doi.org/10.1016/j.pharma.2020.06.001
Hwang, S.-Y., Elkins, S., Hanson, M., Shotwell, T., & Thompson, M. (2020). Institutional repository promotion: Current practices and opinions in Texas academia. New Review of Academic Librarianship, 26(1), 133–150.
Kementerian Kesehatan RI. (2016). Infodatin Pusat Data dan Informasi
Kementerian Kesehatan RI Situasi Balita Pendek. Jakarta Selatan
Prayudi, Y., & Riadi, I. (2018). Digital Forensics Workflow as A Mapping Model for People, Evidence, and Process in Digital Investigation. International Journal of Cyber-Security and Digital Forensics, 7(3), 294–305.
Putro, S. S., Rahmanita, E., & Isnaniyah, R. S. (2017). Implementasi Metode Servqual Dan Saw Untuk Analisa Kepuasan Pasien Berdasarkan Kualitas Pelayanan Poli Rawat Jalan. Jurnal Komunika: Jurnal Komunikasi, Media Dan Informatika, 6(2), 1–9.
Supartiningsih, S. (2017). Kualitas pelayanan kepuasan pasien rumah sakit: kasus pada pasien rawat jalan. Jurnal Medicoeticolegal Dan Manajemen Rumah Sakit, 6(1), 9–15.
WHO, (2010) Infant mortality. World Health Organization.