PEMANFAATAN BIG DATA DALAM PROYEKSI PEMASARAN KREDIT KONSUMTIF DI BANK JATIM CABANG UTAMA

Penulis

  • Zajila Laily Universitas Hayam Wuruk Perbanas Surabaya
  • Ikhwan Kholid Universitas Hayam Wuruk Perbanas Surabaya
  • Emanuel Kristijadi Universitas Hayam Wuruk Perbanas Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.24034/jimbis.v2i4.6248

Kata Kunci:

strategi pemasaran, proyeksi pemasaran, kredit konsumtif, big data, demografi usia

Abstrak

Penelitian ini dilakukan dengan menimbang pentingnya proyeksi pemasaran untuk persaingan bisnis. Efektifitas proyeksi pemsaran dapat ditingkatkan dengan menggunakan big data sebagai dasar penyusunan proyeksi dalam strategi pemasaran unit bisnis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang menyajikan data dengan susunan naratif. Data yang digunakan dalam penlitian ini adalah data primer yang didapat langsung dari proses pengambilan informasi melalui wawancara dengan beberapa informan kunci. Data yang telah didapat kemudian direduksi dan disederhanakan untuk dapat disajikan dalam penelitian ini. Big data merupakan kumpulan informasi secara luas dan tidak terbatas. Dalam perkembangan teknologi pada dunia bisnis membuat big data memiliki peran penting dalam dunia perbankan. Big data berpengaruh sebagai dasar penetapan keputusan dalam memproyeksikan pemasaran. Dalam penelitian ini proyeksi yang dilakukan berfokus pada demografi usia nasabah yang disesuaikan dengan produk kredit konsumtif yang ada pada Bank Jatim. Dari pemanfaatan big data yang dilakukan oleh Bank Jatim, diperoleh hasil bahwa kegiatan pemasaran menjadi lebih mudah, efektif dan tepat sasaran. Hal tersebut menjadi salah satu strategi pemasaran yang dapat dilakukan Bank Jatim untuk mencapai target bahkan melebihi target capaian.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-11-30

Terbitan

Bagian

Articles