PENGUKURAN KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN DENGAN CASH FLOW RATIOS ANALYSIS
DOI:
https://doi.org/10.24034/jimbis.v1i3.5682Kata Kunci:
kinerja keuangan perusahaan, rasio-rasio aliran kasAbstrak
Masalah pemutusan hubungan kerja karyawan pada perusahaan tekstil dan produk tekstil di Indonesia sedang menjadi topik diskusi pada beberapa bulan terakhir. Permasalahan tersebut menarik perhatian para pemerhati untuk mengevaluasi kinerja dan membuat estimasi tentang prospek kondisi industri tekstil pada masa depan. Kinerja keuangan perusahaan menjadi salah satu aspek penting yang patut dievaluasi untuk dijadikan pertimbangan dalam rangka pembuatan strategi perusahaan. Tujuan penelitian ini, 1) untuk mengetahui kemampuan rasio-rasio cash flow dalam membedakan kinerja keuangan perusahaan yang sehat dan tidak sehat; 2) untuk menidentifikasi variabel predictor yang memberikan kontribusi paling besar bagi perbedaan kinerja keuangan perusahaan yang sehat dan tidak sehat. Sampel yang dipilih sebanyak 40 perusahaan dimana 20 perusahaan terindikasi mengalami kesulitan keuangan dan 20 perusahaan dinilai dalam kondisi sehat. Data dikumpulkan dari laporan keuangan perusahaan selama tiga tahun yakni tahun 2017 sampai 2019. Pengolahan data dilakukan dengan analisis diskriminan. Hasil penelitian menunjukkan 1) rasio-rasio aliran kas mampu menjelaskan perbedaan kinerja antara perusahaan yang sehat dan tidak sehat; 2) variabel cash flow to adequacy ratio merupakan variabel predictor yang memberikan kontribusi paling tinggi bagi perbedaan antara perusahaan yang sehat dan tidak sehat.