Management Software :
Jurnal
-
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan)
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) diterbitkan oleh Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya secara berkala (setiap tiga bulan) yaitu setiap Maret, Juni, September, dan Desember, dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian, pengkajian, dan pengembangan bidang ekonomi dan keuangan, khususnya bidang akuntansi, manajemen, pasar modal hukum bisnis, perpajakan, sistem informasi, serta bidang ekonomi dan keuangan lainnya. Artikel yang dipublikasikan dalam EKUITAS dapat berupa Artikel Penelitian maupun Artikel Konseptual (non-penelitian). Terakreditasi dengan nomor No. 158/E/KPT/2021 dengan nomor ISSN e-ISSN 2548 – 5024 dan p-ISSN 2548 – 298X
-
Jurnal Kreativitas dan Inovasi (Jurnal Kreanova)
Jurnal Kreativitas dan Inovasi (Jurnal KREANOVA) merupakan Jurnal Pengabdian kepada masyarakat yang memiliki tujuan untuk memfasilitasi para ilmuwan, pelaksana pengabdian kepada masyarakat dan praktisi bisnis dalam mempublikasikan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang meliputi bidang ekonomi, manajemen dan bisnis, akuntansi, komunikasi dan informasi, ekonomi pembangunan serta ilmu sosial dan budaya. Jurnal Kreativitas dan Inovasi (Jurnal KREANOVA) diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya sebanyak tiga kali dalam satu tahun, yaitu pada bulan Januari, Mei, dan September. Jurnal Kreativitas dan Inovasi (Jurnal KREANOVA) terdaftar dengan nomor e-ISSN 2798-527X. Terakreditasi dengan nomor No. 72/E/KPT/2024
-
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan (JIAKu)
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan (JIAKu), dengan nomor terdaftar online ISSN 2963-671X adalah jurnal peer-review dengan open access yang bertujuan untuk menerbitkan makalah penelitian asli yang terkait dengan masalah akuntansi dan keuangan di Indonesia. JIAKu juga berdedikasi untuk menyebarluaskan artikel-artikel yang diterbitkan secara bebas kepada para akademisi, peneliti, praktisi, regulator, dan masyarakat internasional. Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan (JIAKu) diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya yang terbit pertama kali pada April 2022. JIAKu terbit empat kali dalam setahun, pada bulan Januari, April, Juli dan Oktober. Artikel yang dipublikasikan di JIAKu dapat berupa artikel penelitian atau artikel konseptual (non penelitian).
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan (JIAKu) mengundang manuskrip dalam berbagai topik termasuk, tetapi tidak terbatas pada, bidang fungsional akuntansi keuangan, akuntansi sektor publik, akuntansi manajemen, akuntansi syariah, akuntansi forensik, akuntansi perilaku, akuntansi lingkungan, akuntansi pajak, akuntansi pertanggungjawaban, akuntansi pendidikan, audit keuangan, dan sistem informasi akuntansi.
-
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis)
JURNAL ILMIAH MANAJEMEN DAN BISNIS (JIMBis) diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya dengan frekuensi terbit empat kali dalam setahun yaitu setiap Februari, Mei, Agustus dan November. Tujuan dari berdirinya jurnal JIMBis adalah untuk memfasilitasi para ilmuan, peneliti dan praktisi bisnis agar dapat menyebar luaskan hasil penelitian atau usulan artikel yang asli yang mengedepankan kebaruan, sehingga bermanfaat bagi para pembacanya. Jurnal JIMBis mencakup bidang ilmu Manajemen SDM, Manajemen Pemasaran, Manajemen Keuangan, Manajemen Rantai Pasok, Manajemen Sistem Informasi, Kewirausahaan, Manajemen MUKM, Inovasi Bisnis. Jurnal ILMIAH MANAJEMEN DAN BISNIS (JIMBis) terdaftar dengan nomor e-ISSN 2962-6331
-
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA)
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi adalah jurnal elektronik yang mempublikasikan karya Ilmiah dari mahasiswa dalam bidang akuntansi dan keuangan. Diterbitkan secara berkala setiap bulan dengan Nomor ISSN: 2461-0585 yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIESIA) Surabaya.
Untuk Informasi lebih lengkap anda bisa mengunjungi website JIRA pada link_berikut.
-
Jurnal Ilmu dan Riset Manajemen (JIRM)
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi adalah jurnal elektronik yang mempublikasikan karya Ilmiah dari mahasiswa dalam bidang manajemen. Diterbitkan secara berkala setiap bulan dengan Nomor ISSN: 2461-0593 yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIESIA) Surabaya.
Untuk informasi lebih lengkap anda bisa mengunjungi website JIRM pada link_berikut.